77 Tahun NKRI Merdeka Kurikulum Baru Tahun ini Merdeka


 Kehidupan dipedesaan sudah jadi tradisi taunan jika dihadapkan dengan datangnya hari ulang tahun kemerdekaan negara kesatuan republik indonesia. Karena rasa kebangsaan, penghargaan, kebanggaan, terhadap para pahlawan yang telah memperjuangkan kedamaian negara ini dengan penuh suka duka, luka yang tidak dirasa, bahkan nyawa jadi tarohannya.

Terketuk dari rasa yang kuat masyarakat beramai ramai memasang, mengibarkan bendera di sepanjang jalan bahkan disetiap penjuru rumahnya. ini menunjukan bahwa betapa bangga dan bahagianya masyarakat memberikan selamat kepada para pejuang kita, semoga belau tetap berada pada kenikmatan yang allah berikan dari kegigihannya mempertahankan kemerdekaan NKRI.

Kini ada tugas besar buat kita semua untuk selalu membangkitkan semangat kebangsaan kita isi kemerdekaan ini dengan hal hal positif yang tentunya tidak terlepas dari pedoman kita Al-Qur'an dan Al-hadist begitupun pedoman negara kita Pancasila yang senan tiasa memberi gambaran bahwa kita harus selalu bersyukur kepada Allah karena yakin tanpa ijin darinya para pahlawan kita tidak akan berhasil, lanjutkan kerja gotongroyong sebagai bukti kesatuan dalam kemenangan, jalin lah rasa saling menghargai diantara sesama.

Seiring dengan visi misi Negera Kesatuan Republik Indonesia kini kurikulum merdeka juga mengungkap kembali sebuah  Projec Penguatan Profil Pelajaran Pancasila yag kita kenal 5P, dan hal ini mendapatkan sambutan baik dari para pengajar bahkan dari para orang tua siswa karena sekarang jika kita telaah hal seperti ini sedikit berkurang.

dan harapan kita kedepan semoga dengan adanya pengenala ini dapat mencetak generasi generasi yang sanggup mempertahankan budaya luhur bangsa ini,, dan dapat menghidupkan negara ini sampai akhir hayat dengan penuh rasa kebangsaan dan tanggung jawab yang seutuhnya.

Cartoman
Kuningan, 110822/08:51

Komentar